Rednews.my.id, Indramayu- Bupati Indramayu Nina Agustina menyampaikan, kepada seluruh jajaran Disdikbud Kabupaten Indramayu dan jajaran guru dari berbagai tingkatan di Kabupaten Indramayu untuk dapat membentuk, membimbing, menjadikan anak-anak sebagai generasi yang cerdas dan berkarakter.
“Bidang utama terkait proses peningkatan sumber daya manusia unggul adalah bidang pendidikan. Pendidikan ini menjadi sangat penting sehingga diharapkan Kabupaten Indramayu memiliki daya saing yang baik berawal dari pendidikan usia dini,” katanya.
Hal itu disampaikan orang nomor satu di Kabupaten Indramayu yang juga Bunda PAUD, Nina Agustina menambahkn, sia anak tingkat PAUD/TK merupakan fase yang sangat penting untuk memastikan anak dapat mengoptimalkan diri di usia emas pertumbuhannya, baik secara kognitif, motorik, maupun psikologis.
Untuk itu anak yang berada pada tingkatan PAUD/TK harus mendapatkan perhatian ekstra baik oleh orang tua ketika di rumah, maupun oleh para guru ketika berada di lingkungan sekolah.
Guru yang mendidik pada tingkatan PAUD/TK harus memiliki wawasan dan pengetahuan tentang tumbuh kembang anak yang menjadi peserta didiknya. Untuk itu peningkatan pengetahuan dan kemampuan para guru mutlak dilakukan.
Untuk meningkatkan kemampuan para guru TK yang tergabung dalam Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak (IGTK) PGRI, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) selenggarakan Workshop dan Halal Bihalal IGTK bertempat di Aula Nyi Endang Dharma Ayu Universitas Woralodra, Kamis (16/5/2024).
Bupati Indramayu yang juga Bunda PAUD, Nina Agustina mengatakan, peningkatan kemampuan para guru PAUD/TK dalam mengetahui tumbuh kembang anak tersbut sangat penting. Pasalnya, isu stunting telah menjadi isu nasional dan Pemerintah Kabupaten Indramayu menjadi daerah yang berkomitmen untuk menuntaskan stunting menuju zero stunting.
“Saya sangat mengapresiasi para guru yang telah memberikan dedikasi dalam membimbing dan mendidik anak-anak usia dini yang akan menjadi generasi penerus bangsa ini,” kata Nina.
Sementara itu Kepala Disdikbud Kabupaten Indramayu, Caridin mengatakan, pihaknya menyampaikan terima kasih kepada Bupati Nina Agustina yang telah mendukung penuh komitmen dalam memajukan dunia pendidikan di Kabupaten Indramayu khususnya pendidikan anak usia dini.
“Kami atas nama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan mengucapkan terima kasih kepada Bupati Nina Agustina atas perhatiannya kepada dunia pendidikan baik formal maupun non formal,” ucap Caridin.
Caridin menambahkan, momentum yang terlaksana tersebut dapat terus meneguhkan tali silaturahmi antar guru dan pihak terkait di bidang pendidikan, serta memperkokoh komitmen bersama guna meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Indramayu.
Kegiatan tersebut berlangsung sangat meriah, selain diisi dengan berbagai penampilan juga dilakukan pembagian bingkisan dari Bupati Nina Agustina untuk anak-anak usia dini yang turut meramaikan acara, juga terdapat hadiah utama berupa sepeda gunung.
Reporter : Udi
Editor : C. Tisna
Tidak ada komentar:
Posting Komentar