Rednews.my.id, Indramayu -- Sebuah kehormatan bagi Bupati Indramayu, Nina Agustina Da'i Bachtiar saat masyarakat nelayan Desa Karangsong mendapat kunjungan dari Gubernur Jawa Barat, Dr. H Mohammad Ridwan Kamil ST., M.U.D, kamis (15/9/22).
Orang nomor satu di Kota Mangga tersebut menyambut baik atas kedatangan orang nomor satu di Provinsi Jawa Barat yang di dampingi Kapolda Jawa Barat di Kabupaten Indramayu.
"Saya menyambut kedatangan Gubernur Jawa Barat, Dr. H Mohammad Ridwan Kamil ST., M.U.D dan Kapolda Jabar Irjen Pol. Drs. Suntana M.Si, bersama Kapolres, Dandim 0616/Indramayu, dan Dirpolairud Polda Jabar," ungkap Nina.
Nina Agustina menerangkan kedatangan Gubernur Jawa Barat Dr. H Mohammad Ridwan Kamil ST., M.U.D, ke Kabupaten Indramayu dalam rangka Bakti sosial.
"Kedatangan Pak Gubernur bersama Kapolda Jabar hari ini dalam rangka Bakti Sosial kepada Masyarakat Nelayan di Karangsong Indramayu,"terangnya.
Bupati Indramayu Nina Agustina juga menyampaikan pihak-pihak yang turut hadir dalam kegiatan bakti sosial di Desa Karangsong Kecamatan Indramayu.
"Pada kegiatan hari ini turut hadir Kajari Indramayu, Ketua PN, Sekda Kabupaten Indramayu, Danlanal Cirebon Letkol Laut Ainul Muslimin SE.,M.tr., Hanla, Kadis Kelautan dan Perikanan provinsi Jabar Ir. Hermansyah M.Si., Kadinsos provinsi Jabar dr. H. Dodo Suhendar MM., Kepala Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhaan kelas tiga Indramayu Kapt. Oka Hari Putranto S.SIT., MH., M.M.Tr., Ketua MUI Indramayu KH. M. Syatori MA., Pengasuh Ponpes Raudatul Muta'Alimin KH. Syairozi Bilal, SKPD Terkait, Camat Indramayu, Kuwu dan lurah kec. Indramayu, dan Ketua KPL Mina Sumitra H. Darto. Karangsong," sebutnya.
Pada akhir penyampainya, Bupati Nina Agustina menyampaikan rasa syukur karena masyarakatnya telah mendapatkan perhatian dari Gubernur Jawa Barat dan pada kesempatan itu juga dirinya menyampaikan ucapan terima kasih.
"Alhamdulillah mendapat perhatian besar dari Pak Gubernur dan Kapolda Jabar untuk para Nelayan Indramayu, terima kasih pak Ridwan Kamil atas kedatangannya, memberikan motivasi besar kepada kami masyarakat Indramayu, untuk menjadi masyarakat yang terus berkembang dan berinovasi," tuturnya.
Reporter : Udi
Editor : C. Tisna
Tidak ada komentar:
Posting Komentar