Antisipasi Lakalantas, Jalan Blok Badak Desa Mundakjaya Diperbaiki - Rednews

Breaking

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Selasa, 09 Agustus 2022

Antisipasi Lakalantas, Jalan Blok Badak Desa Mundakjaya Diperbaiki



Rednews.my.id, Indramayu — Masyarakat Kecamatan Cikedung dan sekitarnya kini sedikit lega karena kekhwatiran terjadinya kecelakaan lalulintas (lakalantas) di jalan akan sedikit berkurang. Hal ini menyusul adanya upaya perbaikan jalan di Blok Badak, Desa Mundakjaya, Kecamatan Cikedung, Kabupaten Indramayu.


Pemerintah Kabupaten Indramayu telah memulai proses perbaikan jalan di Blok Badak Desa Mundakjaya. Untuk memastikan proses perbaikan berjalan lancar, Pemerintah Kecamatan Cikedung melakukan monitoring langsung di lokasi perbaikan pada Selasa (9/8/2022).


Camat Cikedung Muhammad Nurulhuda yang memimpin langsung jalannya monitoring mengatakan, proses perbaikan jalan yang akan dilakukan adalah upaya betonisasi melalui PT. Sanca bekerjasama dengan Pemerintah Desa Mundakjaya. Pihaknya pun meminta kepada pengguna jalan untuk tetap berhati-hati karena perjalanan akan sedikit terganggu dengan adanya bahan material.


“Perbaikan jalan Badak Munjul, Desa Mundakjaya, Kecamatan Cikedung dilaksanakan kerjasama antara PT. Sanca dengan Pemerintah Desa Mundakjaya. Kegiatan ini segera dilaksanakan karena kondisi jalan sudah sangat membahayakan para pengguna jalan,” katanya.


Sementara itu Tangadi warga Desa Mundakjaya, Kecamatan Cikedung mengaku, dirinya kerap melihat pengguna jalan mengalami kecelakaan seperti kendaraan roda tiga yang sempat terjebur ke sawah. Namun dengan adanya perbaikan jalan ini dirinya sangat menyambut baik.


“Dulu itu kondisi jalannya miring sehingga sering terjadi kecelakaan, bahkan kendaraan grandong (red: motor roda tiga) terjebur di sawah dan sungai. Selain itu ada orang mabuk yang jatuh ke sungai saking miringnya jalan. Tetapi sekarang Alhamdulillah sudah akan diperbaiki. Semoga tidak terjadi lagi kecelakaan. Terima kasih Ibu Bupati,” ungkapnya.



Reporter : c.tisna

Editor      : c.tisna

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

Responsive Ads Here