RedNews.my.id, Indramayu – Anggota DPRD Indramayu dari Fraksi Gerindra, Kiki Zakiyah, SE lakukan Reses di awal masa persidangan tahun 2022, Acara reses tersebut berlangsung di Desa Sambimaya blok tegalan kecamatan Juntinyuat kabupaten Indramayu, tepatnya dikediamannya bapak Nurkasan. Rabu (2/2/2022).
Anggota Dewan Kiki Zakiyah, SE tersebut wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) II (dua), yakni meliputi kecamatan Juntinyuat, kecamatan Karangampel, kecamatan Krangkeng dan Kecamatan Kedokanbunder kabupaten Indramayu.
Dalam acara reses tersebut nampak hadir pengurus DPC Partai Gerindra kabupaten Indramayu Kujem, Ketua PAC partai Gerindra Karangampel, ketua PAC Gerindra Juntinyuat Sutoto beserta para ranting Partai Gerindra se kecamatan Juntinyuat, perwakilan Pemdes Sambimaya T.Suwirman, Ketua BPD Sambimaya Custisna, perwakilan tokoh masyarakat Sambimaya Bandi, serta tokoh agama dan tokoh pemuda desa Sambimaya.
Acara reses tersebut bertema berkomitmen untuk menyerap aspirasi masyarakat, terkait berbagai persoalan yang terjadi di Dapil II (dua) Kabupaten Indramayu.
“Semua aspirasi masyarakat tentu akan kami tampung dan akan kami sampaikan di masa persidangan nanti, mudah-mudahan bisa segera direalisasikan di masyarakat, ” ungkap Kiki Zakiyah.
Sambung Kiki Zakiyah, Terdapat beragam persoalan yang diaspirasikan oleh masyarakat, mulai dari infrastruktur, sosial dan lain sebagainya. “Saya sebagai bagian dari wakil rakyat, tentunya akan terus memperjuangkan hak-hak rakyat, dan juga menampung aspirasi-aspirasi dari masyarakat, agar kabupaten indramayu dan dapil II khususnya di desa Sambimaya kecamatan Juntinyuat kabupaten Indramayu ini akan saya perjuangkan aspirasinya, agar usulan atau aspirasi masyarakat segera terwujud".
Dalam kegiatan reses guna menyaring aspirasi masyarakat itu banyak berbagai usulan yang disampaikan masyarakat Sambimaya di antara nya mulai dari pembangunan jalan, TPT, pemagaran kuburan dan lain sebagainya.
“Terkait APBD yang terhambat karena dananya di pake untuk pandemi covid-19, tapi saya akan terus sampaikan aspirasi-aspirasi masyarkat, mudah-mudah an di terima dan cepat di realisasikan kepada masyarkat” ujarnya
menanggapi aspirasi dari masyarakat desa Sambimaya dan sekitarnya. Akan kami dituangkan ke dalam laporan kegiatan reses dan selanjutnya akan disampaikan ke Pemerintah Kabupaten Indramayu untuk ditindaklanjuti, Selain itu aspirasi masyarakat yang terhimpun dalam kegiatan reses ini akan menjadi bahan pertimbangan perencanaan pembangunan, agar pada pelaksanaan pembangunan tepat sasaran dan sesuai kebutuhan masyarakat. Pungkasnya.
Reporter : C.Tisna
Editor. : C.Tisna
Tidak ada komentar:
Posting Komentar