Kegiatan ini dihadiri oleh 210 orang peserta dari berbagai paroki sekeuskupan Ruteng, dengan mengangkat tema "Berdirilah Aku Menetapkan Engkau Menjadi Saksi Tentang Sesuatu Yang Engkau Lihat".
Mengutip pernyataan Pastor Marten Cen selaku direktur Puspas Keuskupan Ruteng, melalui rekoleksi, menjelaskan kepada seluruh peserta OMK yang hadir dengan mengatakan bahwa kegiatan memperingati hari orang muda adalah momen yang begitu berharga untuk di rayakan. Orang muda adalah garda terdepan Gereja, yang harus menjadi sumbuh untuk dapat pemberi terang bagi orang lain dengan menanamkan prinsip iman, seperti pada nilai persekutuaan, partisipasi dan Perutusan.
Selaku kordinator kepemudaan keuskupan Ruteng, Pastor Beben Gaguk kepada media juga menjelaskan, bahwa Orang muda merupakan pilar penting dalam Gereja Katolik. Untuk itu momen memperingati hari orang muda sedunia adalah sesuatu yang sungguh berahmat yang harus di rayakan sebagai suatu perayaan iman yang harus di hayati. Sehingga orang muda bisa menyadari panggilannya sebagai sahabat-sahabat Yesus untuk dapat mewartakan kabar keselamatan.
Adapun beberapa pelaksanaan agenda yang menjadi kegiatan penting dalam pelaksanaan kegiatan memperingati hari orang muda Katolik sedunia, yakni pembinaan iman melalui rekoleksi orang muda, Misa ekologis, penghijauan, dan pengembangan keterampilan OMK.
Reporter : Piter Bota
Editor. : C.Tisna
Tidak ada komentar:
Posting Komentar